Penyuluh kesehatan

Rentang Gaji: Rp4,5jt - Rp9,7jt

Tentang Karier

Ini dia info lengkap tentang karier impianmu. Yuk, kenalan lebih dekat!

Seseorang yang memberikan informasi, edukasi, dan dukungan kepada masyarakat tentang pencegahan penyakit, gaya hidup sehat, dan praktik kesehatan dengan membantu meningkatkan kesadaran dan perilaku sehat melalui kegiatan edukasi dan dukungan emosional.

Jabatan

Ini dia jabatan yang tersedia di karier ini. Kamu bisa memilih jabatan yang sesuai dengan minatmu.

Penyuluh Diabetes Bersertifikat Spesialis Perkembangan Anak Instruktur Klinis Penyuluh Perawat Klinis Konsultan Kesehatan Masyarakat Koordinator Komunitas Pendidikan Kesehatan Koordinator Pendidikan Penyuluh Kesehatan Spesialis Promosi Kesehatan Penyuluh Kesehatan Masyarakat

Rekomendasi Jurusan

Rekomendasi jurusan kuliah di Program Studi ini, lengkap dengan prospek karier untuk masa depanmu

Lihat Jurusan Lainnya

Rekomendasi Kampus

Temukan beragam kampus yang sesuai dengan karier ini.

university
Swasta
logo
Politeknik Medica Farma Husada Mataram
Politeknik Medica Farma Husada Mataram didirikan dan dibina oleh Yayasan Medika Cipta Mandiri Mataram (YMCMM) berdasarkan Akte Notaris No. 36 Tanggal 21 Januari 2008 oleh HERMANTO, SH disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-3213 AH 01-02 Tahun 2008 dan di tetapkan di Jakarta tanggal 22 Juli 2008. Politeknik “Medica Farma Husada” Mataram secara akademik dan hukum telah ada sejak 5 September 2009 dan memiliki Ijin Operasional dengan Nomor 157/D/O/2009 tanggal 25 September 2009. Berdasarakan ijin operasional tersebut Politeknik Medica Farma Husada Mataram memiliki tiga program studi kesehatan yaitu Diploma III Analis Kesehatan, Diploma III Farmasi dan Diploma III Rekam Medik.Politeknik Medica Farma Husada Mataram melakukan perpanjangan ijin program studinya pada tahun 2011 dengan nomor ijin perpanjangan untuk Program Studi DIII Analis Kesehatan, 8297/D/T/K-VIII/2011. Program Studi DIII Farmasi dengan nomor ijin perpanjangan 8295//D/T/K-VIII/2011 dan Program Studi DIII Rekam Medik 8296/D/T/K-VIII/2011.Dalam peningkatan dan pengembangan kegiatan akademik pada tahun 2021 Politeknik Medica Farma Husada melakukan penambahan program studi baru yaitu Diploma III Statistik Terapan dengan ijin penyelenggaraan 023/D/OT/2021 tanggal 26 Februari 2021, Sarjana Terapan Rekayasa Perangkat Lunak dengan ijin penyelenggaraan 094/D/OT/2021 tanggal 24 Juni 2021 Dan Sarjana Terapan Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi dengan ijin penyelenggaraan 192/D/OT/2021 tanggal 9 Desember 2021.Berdasarkan Keputusan Menteri Riset, Teknologi, Dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesi Nomor : 720/KPT/I/2019 tentang Perubahan Nama Program Studi , Program Studi Diploma III Rekam Medik berubah nama menjadi Program Studi Diploma III Rekam Medis dan Informasi Kesehatan dan Program Studi Diploma III Analis Kesehatan berubah nama menjadi Program Studi Diploma III Teknologi Laboratorium Medis.Perkembangan Politeknik “Medica Farma Husada” Mataram mengalami kemajuan yang sangat pesat, baik dari segi animo mahasiswa, sarana-prasarana dan prestasi nasional. Hal ini dibuktikan dengan semakin tingginya kepercayaan masyarakat untuk mengemban pendidikannya di Politeknik “Medica Farma Husada” Mataram terlihat pada jumlah mahasiswa yang mengalami peningkatan dimana pada tahun 2022 jumlah mahasiswa mencapai 549 mahasiswa, prestasi peringkat 37 kemahasiswaan nasional versi sistem pemeringkatan kemahasiswaan (SIMKATMAWA) pada tahun 2021 dan penambahan Gedung Kuliah Gemilang.
university
Swasta
logo
STIKES Mamba ul Ulum Surakarta
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mamba’ul ‘Ulum Surakarta Sekolah Keperawatan, Sekolah Kebidanan, dan Sekolah Farmasi di Surakarta Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mamba’ul ‘Ulum Surakarta ( selanjutnya STIKes MUS ) berdiri pada tahun 2017 berdasarkan SK Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 313/KPT/I/2017. STIKes MUS merupakan perubahan bentuk dan penggabungan dari Akademi Keperawatan Mamba’ul ‘Ulum Surakarta (selanjutnya AKPERMUS) yang merupakan Sekolah Keperawatan dan Akademi Kebidanan Mamba’ul ‘Ulum Surakarta (selanjutnya AKBIDMUS) yang merupakan Sekolah Kebidanan . Dengan penambahan program studi baru yaitu S1 Farmasi ( program studi Farmasi ). Keduanya merupakan sekolah tinggi kesehatan pilihan di Surakarta. Penambahan program studi farmasi ini dilatarbelakangi oleh peluang kerja farmasi yang masih sangat tinggi. Sekolah kesehatan AKPERMUS didirikan 27 Februari 1996 dengan SK No. HK.00.06.1.1.548.40 (Pendirian dari Pusdiknakes Depkes), tahun 2005 Alih Bina dari Depkes ke Dikti dengan SK No 157/D/O/2005. sedangakn sekolah kesehatan AKBIDMUS berdiri sejak tanggal 30 Agustus 2001 berdasarkan SK MENDIKNAS No.151/D/O/2001; DEPKES.RI.NO.HK.03.2.4.1.110. Program studi Keperawatan telah diaudit melalui akreditasi LAM-PT.Kes yang dilaksanakan oleh LAM-PT.Kes pada tanggal 08 Nopember 2015, dengan hasil B (324), berdasarkan SK nomor 0123/LAM-PT.Kes/Akr/Dip/XI/2015. Program Studi Kebidanan telah diaudit melalui akreditasi LAM-PT.Kes yang dilaksanakan oleh LAM-PT.Kes pada tanggal 08 Nopember 2015, dengan hasil B berdasarkan SK LAM-PT.Kes No : 0150/LAM-PT.Kes/Akr/Dip/XI/2015. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mamba’ul ‘Ulum Surakarta STIKESMUS merupakan salah satu perguruan tinggi kesehatan dibawah pengelolaan badan penyelenggara yaitu Yayasan Perguruan Tinggi Islam Surakarta (YAPERTIS). YAPERTIS selain menyelenggarakan STIKESMUS juga menyelenggarakan Institut Ilmu Agama Islam Mambau’ul ‘Ulum Surakarta (IIM Surakarta). Keberhasilan pembangunan kesehatan dipengaruhi beberapa factor, salah satudi antaranya ialah tersedianya tenaga kesehatan yang berperan sebagai pemikir, perencana, pelaksana dan penggerak pembangunan. Untuk menyediakan dan memenuhi tenaga kesehatan dilakukan melalui pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan baik jenis, jumlah dan mutunya. Untuk mencapai keberhasilan pembangunan kesehatan tersebut STIKESMUS mempunyai komitmen untuk terus berperan aktif dengan meyelengarakan pendidikan kesehatan yang inovatif kreatif dan taat azas demi menghasilkan tenaga kesehatan yang siap menjadi pemikir, perencana, pelaksana dan penggerak pembangunan kesehatan.
university
Swasta
logo
Universitas Respati Yogyakarta
Universitas Respati Yogyakarta (UNRIYO) diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan (Yapen) Respati yang didirikan oleh Prof. Drs. H. Widodo Suparno, pada tahun 1978 di Jakarta. Pada awalnya Yapen Respati hanya menyelenggarakan Pendidikan Dasar dan Menengah di Jakarta, dan baru tahun 1986 mendirikan pendidikan tinggi yaitu Universitas Respati Indonesia (URINDO) di Jakarta.Melihat perkembangan URINDO yang cukup pesat dan dukungan dari berbagai usaha Yayasan, antara lain bidang properti, agroindustri, perikanan dan peternakan, maka Yapen Respati mulai mengembangkan beberapa Perguruan Tinggi di luar Jakarta. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Respati Tasikmalaya yang berlokasi di Sindangparna Tasikmalaya Jawa Barat, didirikan tahun 2002. Setahun kemudian pada tahun 2003 berdirilah Sekolah Tinggi Teknologi Informatika (STTI) Respati dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Respati Yogyakarta. Kemudian pada tahun 2007 didirikan pula Akademi Kebidanan (AkBid) Respati di Sumedang, Jawa Barat.Sejak berdirinya tahun 2003, STTI Respati Yogyakarta telah menyelenggarakan 4 Program Studi (Prodi) yaitu S-1 Teknik Informatika, S-1 Sistem Informasi, D-3 Manajemen Informatika dan D-3 Komputerisasi Akuntansi. Selanjutnya Prodi D-3 Komputerisasi Akuntansi ditutup pada tahun 2014 karena animo mahasiswa sangat sedikit. Sementara itu STIKes Respati Yogyakarta menyelenggarakan 5 Prodi yaitu S-1 Kesehatan Masyarakat, S-1 Ilmu Gizi, S-1 Ilmu Keperawatan, D-4 Bidan Pendidik dan D-3 Kebidanan. STTI dan STIKes Respati Yogyakarta kemudian bergabung menjadi Universitas Respati Yogyakarta (UNRIYO), berdasarkan SK Mendiknas Nomor 233/D/O/2008 tertanggal 22 Desember 2008 dengan penambahan 4 (empat) Prodi baru bidang non-eksakta: yaitu : Prodi S-1 Ilmu Komunikasi, S-1 Akuntansi, S-1 Sastra Inggris dan S-1 Hubungan Internasional dan 1 (satu) Prodi bidang eksakta yaitu S-1 Teknik Elektro. Selanjutnya UNRIYO mendapat izin penyelenggaraan Program Pendidikan Profesi Ners sehingga UNRIYO saat berdiri untuk menyelenggarakan 14 Prodi dan 1 Program Pendidikan Profesi; yang terdiri dari 5 (lima) Prodi STIKes Respati, 4 (empat) Prodi STTI Respati ditambah dengan 5 Prodi baru yang sekarang dikelola oleh 3 (tiga) Fakultas berbeda, yaitu Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES), Fakultas Teknologi Informasi (FST) dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi (FISE).Semua Prodi yang dulunya tergabung dalam STIKES Respati Yogyakarta dan Program Pendidikan Profesi Ners sekarang dikelola oleh Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES). Sementara semua Prodi yang dulunya dikelola STTI Respati, sekarang dikelola oleh Fakultas Sains dan Teknologi (FST) ditambah dengan 1 (satu) Prodi baru S-1 Teknik Elektro. Sisanya 4 (empat) Prodi baru dikelola oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ekonomi (FISE), yaitu S-1 Ilmu Komunikasi, S-1 Akuntansi, S-1 Sastra Inggris dan S-1 Hubungan Internasional. UNRIYO juga mendapat izin penyelenggaraan Prodi D-3 Fisioterapi pada tahun 2015. Selanjutnya tahun 2017, UNRIYO terakreditasi B oleh BAN-PTKemudian Prodi D-4 Bidan Pendidik telah berubah nama menjadi Sarjana Terapan (D-4) Kebidanan berdasarkan SK Menristek Dikti No 189/KPT/I/2018. Namun demikian UNRIYO tidak melanjutkan penyelenggaraan Prodi Sarjana Terapan Kebidanan karena telah mendapat izin Penyelenggaraan Program Pendidikan Profesi Bidan (Profesi) Selanjutnya Prodi Program Pendidikan Profesi Bidan diubah menjadi Prodi Kebidanan Program Sarjana dan Program Pendidikan Profesi Biidan yang mulai menerima mahasiswa baru mulai tahun akademik 2019/2020 yang lalu.
Lihat Kampus Lainnya

Yuk ikuti Tes Potensi di Maukuliah.id

Banyak tes yang bisa kamu ikuti untuk mengetahui potensi dirimu. Yuk, ikuti tesnya!
Mulai Tes Sekarang
Menu
Profil
Riwayat